Sunday, February 26, 2012

Water Blaster - Let's Get Wet

Kali ini saya mau cerita gimana seru-nya main basah-basahan di Water Blaster. Sebenernya ini cerita lama sih... Tapi belum sempat saya posting di blog ini. 

Berawal dari tiap kali ke Jogja naik bis patas yang melintasi tol (apa ya namanya...), pasti dari jalan bakal kelihatan papan luncur renang berwarna-warni yang membuat penasaran dan mengira-ngira tempat macam apa di atas sana.  Beberapa waktu yang lalu, saya sengaja menyempatkan diri ke Water Blaster. Tempatnya ada di kawasan Bukit Candi Golf Semarang. Biasalah sebagai cewek, peralatan komplit sudah disiapkan di tas ransel, termasuk sunblock. Aahahahahaa...itu yang paling penting setelah baju renang. 

Memasuki perumahan mewah Candi Golf menuju ke Water Blaster, mata kita bakal disuguhi pemandangan keren. Selain rumah-rumah bagus, pemandangan kota Semarang juga terlihat indah dari atas bukit di Candi Golf ini. 

Sesampainya di sana, saya langsung menuju ke loket penjualan tiket. Karena ini hari libur, maka saya harus membayar Rp 50.000,- Sedangkan pada hari biasa, cukup Rp 35.000,- saja.
Sebelum masuk, tas saya diperiksa terlebih dahulu, karena di dalam Water Blaster dilarang membawa makanan dan minuman dari luar. Tapi kalo pinter mengelabuhi petugas yang memeriksa, bekal makan kita bisa selamat sampai di dalam. Setelah melewati pemeriksaan tas, tangan akan di stempel, mirip kalo kita masuk Dufan gitu deh...