Thursday, November 15, 2012

MUSEUM WAYANG itu KEREEEEENN...!

Masih dari kawasan cagar budaya Kota Tua Jakarta, petualangan selanjutnya adalah mengunjungi Museum Wayang. Museum ini berada di Jl. Pintu Besar Utara No. 27.  Siapa yang menyangka jika bangunan ini pada mulanya merupakan lokasi gereja tua yang didirikan VOC pada tahun 1640 dengan nama “ de oude Hollandsche Kerk “. Sampai tahun 1732 bangunan ini berfungsi sebagai tempat untuk peribadatan penduduk sipil dan tentara bangsa Belanda yang tinggal di Batavia. Sejarah berdirinya Museum Wayang bisa di baca di sini.

Berbeda dengan museum-museum sebelumnya yang gratis, kali ini kita harus membayar retribusi sebesar Rp 2.000 (untuk umum dan dewasa). Tapi pada waktu kesana, saya baru sadar ternyata karcis saya harganya Rp 5.000,- dengan stempel angka seperti foto di bawah ini. Ya sudahlah... Biaya retribusi tersebut sudah termasuk Peta Wisata Kota Tua dan Panduan mengenai isi Museum Wayang.
Banyak sekali koleksi wayang dari berbagai daerah di nusantara yang dipamerkan di museum ini. Tidak hanya wayang Indonesia saja, namun ada pula wayang dan boneka dari berbagai negara dunia.
Ondel-ondel, boneka besar khas Betawi juga ada di Museum Wayang
Di tempat ini juga ada prasasti Jan Pieterszoon Coen, seorang Gubernur Jenderal yang berkuasa di kota Jayakarta waktu itu.
Tidak hanya wayang dan boneka yang bisa kita temukan di tempat ini. Tapi juga ada seperangkat alat musik gamelan.

Museum Wayang bisa menjadi salah satu alternatif untuk menghabisi akhir pekan bersama teman. Tidak hanya berwisata tapi pengetahuan tentang budaya juga bertambah. Untuk informasi lebih lengkap mengenai Museum Wayang bisa langsung mengunjungi web-nya.
Selamat berlibuuuurrr...!

No comments:

Post a Comment